Serang, Aktual News - Korem 064/MY peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443H/2021 M bertempat di Masjid Maulana Yusuf dengan mengusung tema ” Melalui hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M Kita tingkatkan keteladanan dan etos kerja Personel TNI guna mendukung keberhasilan tugas pokok TNI ditengah pandemi Covid 19. Rabu ( 27/10/2021 ).
Danrem 064/MY Brigjen TNI Yunianto, S.Sos.,M.M dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasi Ops Korem 064/MY Kolonel Inf Sahnum mengatakan Maulid Nabi Muhammad SAW yang setiap tahun kita peringati bukan sekedar kegiatan rutinitas, namun dapat menjadi momen bagi kita untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT serta lebih perduli kepada sesama, selain itu mendorong kita untuk selalu konsisten mengamalkan ajaran Islam yang dibawa Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan nyata, baik dalam kapasitas kita sebagai Prajurit TNI maupun PNS.
“ Perlu diketahui bahwa perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini sedikit berbeda jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya akibat adanya pandemi Covid-19, sebagai momentum untuk memanjatkan doa agar pandemi Covid-19 segera berakhir. disamping itu tujuan utama perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta mengagungkan Rasul “
Korem 064/MY Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M
Rabu 27-10-2021,15:19 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :