Kodam Jaya, Tigaraksa, Aktual News - Komandan Koramil 13/Cisoka Kapten Inf Jefriyansen Sipayung, SH pantau rutin setiap pelaksanaan Serbuan Vaksinasi tahap 1 dan 2 Kodam Jaya/Jayakarta wilayah Kodim 0510/Trs, yang diberikan kepada masyarakat umum.
Serbuan Vaksinasi tahap 1 dan 2 Kodam Jaya/Jayakarta di wilayah Kodim 0510/Trs Koramil 13/ Cisoka ini, dilaksankan di Makoramil 13/Cisoka, Jl Raya Munjul Kp. Ranca Gede Rt 05/02 Ds. Munjul Kec. Cisoka Kab. Tangerang, Jumat (22/10/2021).
Tujuan pemantauan oleh Danramil 13/Csk untuk memastikan semua berjalan sesuai harapan bersama dalam penerapan protokol kesehatan dan kelengkapan peralatan vaksin serta kesiapsiagaan para nakes dan pengamanan.
Disampaikan Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar melalui Danramil 13/Csk Kapten Inf Jefriyansen Sipayung, bahwa serbuan vaksinasi yang dilaksanakan di jajaran Kodim 0510/Trs di setiap Koramil masing - masing dalam rangka percepatan pencapaian target vaksinasi di wilayah Kab Tangerang.
" Khusus di wilayah Koramil 13/Csk akan terus kita laksanakan Serbuan Vaksinasi tahap I dan II. dengan harapan, masyarakat di wilayah ini secara keseluruhan sudah di vaksin." kata Danramil.
500 Warga Vaksin Tahap I Dan II, Danramil 13/Csk Ajak Peserta Ikut Sosialisasikan Gerakan Vaksinasi
Jumat 22-10-2021,23:11 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :