Tangerang, Aktual News - Kegiatan vaksinasi tahap ke -2 yang dilaksanakan di Paragon apartemen Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang berjalan dengan tertib dan lancar. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Juhri Saputra selaku lurah Binong dan Akp.Agung Nugroho selaku Kapolsek Curug untuk memonitoring langsung kegiatan tersebut supaya tercipta suasana aman dan kondusif. Selasa 27/07/2021.
Juhri Saputra selaku Lurah Binong saat ditanya mengenai kegiatan vaksinasi tersebut beliau menuturkan " kegiatan ini dalam rangka vaksinasi tahap ke -2 yaitu ada 227 warga Kelurahan Binong, dan insya' Allah vaksinasi terus berlanjut, perlu diketahui bahwa warga Kelurahan Binong itu berjumlah 61717 jiwa, dengan luas wilayah 534 hektar dan sebanyak 24 RW 206 RT, target kita hingga agustus nanti dari keseluruhan kurang lebih 60 sampai 70 % yang akan di vaksin "tuturnya.
"Kalau zona hijau belum, tapi sudah zona kuning, karena masih ada beberapa warga yang terpapar dan isolasi mandiri, tetapi Kami tetap berupaya dan memaksimalkan, yang pertama pelaksanaan vaksinasi dan yang kedua menghimbau kepada RT dan RW
untuk tetap siaga sebagai satgas covid di wilayah untuk menekan laju penyebaran covid-19.
Lurah Binong bersama Kapolsek Curug Pimpin Langsung Kegiatan Vaksinasi Tahap Kedua
Rabu 28-07-2021,09:44 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :