Pejabat Daerah Simeulue Dinilai Over Acting dan Banyak Pencitraan “Hutang Gabah Petani 15 Ton”

Kamis 08-04-2021,14:39 WIB
Reporter : Aceh Aktual
Editor : Aceh Aktual

Aceh, Aktual News. Baru saja beredar kabar yang sangat mengejutkan terkait adanya hutang Pemda Simeulue terhadap kelompok tani yang mencapai 15 Ton dan belum terbayarkan. Dikutip dari sumber berita tersebut menyebutkan bahwa pihak petugas koperasi dinas pertanian telah berjanji akan membayar dalam waktu tempo dua pekan, menunggu uang keluar dari Bupati Simeulue Erli Hasim (red). https://pemburu.co/detailpost/para-buruh-tani-keluhkan-soal-gabah-padi-belum-dibayar-pemerintah-simeulue Menanggapi berita tersebut, Ketua Kadin Simeulue Yusuf Daud mengatakan pejabat Daerah Simeulue terlalu banyak pencitraan dan terkesan over acting, ucap Yusuf di Jakarta (8/4). Menurutnya selama ini Pemda Simeulue banyak pamer beras bahkan sampai ke Kementrian Pertanian, ini terlalu over acting karena sangat jauh berbanding dengan nilai produksi. Dilain pihak Pemda Simeulue juga terlalu senang pamer-pamer produk sementara kesiapan masih jauh dari kata produktif. [Red/Akt-25/as] Foto: Dok. Pertemuan Sekjen Partai Demokrat dan Pengurus Kadin Simeulue. Aktual News.    

Tags :
Kategori :

Terkait