Pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Bogor Raya Melakukan Kunjungan Kerja ke Dinas Tenaga Kerja kabupaten Bog

Rabu 20-01-2021,07:07 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Bogor, Aktual News - Pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Bogor Raya melakukan kunjungan kerja ke Dinas Tenaga Kerja kabupaten Bogor yang terletak di Jl. Bersih Komplek Pemda Bogor di Cibinong, pada Selasa (19/01). Kunjungan IWO ke Disnaker diterima langsung oleh Zaenal Ashari selaku Kepala Dinas. Nurdin Ruhendi,SH, Sekretaris IWO Bogor Raya menyampaikan bahwa kehadiran IWO ke Disnaker, dalam rangka melaksanakan salah satu program kerja IWO Bogor Raya di tahun 2021. Nurdin juga menjelaskan bahwa harapan kedepan terhadap dinas ini, yaitu agar Disnaker dapat menciptakan peluang kerja dan balai pelatihan kerja yang berkelanjutan, serta pembinaan kelangsungan bagi yang sudah mengikuti pelatihan kerja. Senada dengan Nurdin, Ketua IWO Bogor Raya, Didin atau sering disapa Kang Brodin ini mengungkapkan bahwa dinas ketenagakerjaan institusi sangat strategis, ruang lingkupnya luas. "Ya karena Disnaker, berhadapan langsung dengan masyarakat pekerja, salah satunya adalah pekerja industri di wilayah kabupaten Bogor, yang berjumlah cukup banyak", ujarnya. Ditambahkannya, Disnaker harus diberikan support dan dukungan dari semua stakeholder, untuk dapat bersinergis dengan intansi yang berwenang. Dengan digitalisasi saat ini diharapkan Dinas Ketenagakerjaan lebih mampu maksimal dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. "Di era digitalisasi, peran Disnaker sangatlah penting, berhubungan dengan calon pekerja, pekerja atau buruh dan industri. Semoga sinergitas antara media dengan dinas ketenagakerjaan dapat terjalin dengan baik," ungkap Brodin. Zaenal Ashari selaku Kadisnaker mengapresiasi atas kunjungan kerja dan masukan-masukan dari Ikatan Wartawan Online Bogor Raya, yang mana kunjungan dari IWO tersebut selain untuk menjalin silaturahmi, Kadis juga menganggap bahwa dengan IWO dapat terjalin sinergitas yang baik antara institusi pemerintahan, dan para awak media. "Semoga kedepannya Disnaker dapat bersinergi dengan baik, terutama ke kawan media di IWO Bogor, dapat sama-sama saling membantu," ungkapnya. Ditambahkan, Kepala Dinas yang baru menjabat amanah dua bulan ini, mengungkapkan keterbatasan sarana digitalisasi yang sangat dibutuhkan oleh instansinya, namun sarana ini belum sepenuhnya bergerak optimal, pasalnya server Disnaker masih menumpang atau digabungkan dengan Dinas Kominfo kabupaten Bogor. "Ya, saya berharap kedepan Disnaker ada nuansa baru, di era digitalisasi, tujuannya untuk lebih memudahkan calon pekerja dengan carier center yang ada juga membantu industri yang mencari karyawan", harapnya. [Red/Akt-23]   Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait