Warga Perumahan Kirana Blok K 41 Kecamatan Solear Menjerit, Tarif PDAM Melambung Tinggi Hingga 300 Persen Lebi

Minggu 17-01-2021,20:00 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Solear, Aktual News-Mulanya warga perumahan taman kirana surya khususnya warga Blok K41 sangat gembira dengan adanya PDAM, yang artinya warga bisa menghemat pengeluaran biaya rumah tangga untuk konsumsi air. Pendaftaran pertama warga di kenakan biaya pemasangan PDAM sebesar Rp 1.206.000-,(Satu juta dua ratus enam ribu rupiah) perpelanggan, salah satunya Ayub Fallo salah satu warga perumahan taman kirana surya Blok K41/15 kepada awak media Aktual News minggu 17/01/2021.10:28 Wib mengatakan tagihan awal pemakaian air PDAM tidak mahal tetapi lama-kelamaan atau tepatnya tanggal 17/09/2020, tagihan PDAM sebesar Rp 508.900-,(Lima ratus delpan ribu sembilan ratus rupiah)dengan perhitungan pemakaian air pdam sebanyak 109 M3.setelah Ayub komplain ke pihak pdam Tigaraksa dengan tarif yang besar dan memberatkan dari hasil komplain tersebut sempat ada penurunan tarif namun penurunan tarif tersebut masih menyentuh angka 200 ribuan. Dengan mahalnya tarif pemakaian air PDAM Ayub sempat mempertanyakan ke petugas lapangan menurut petugas lapangan ada kebocoran di pipa yang masuk ke rumah Ayub, dikarenakan ketidak tahuannya tentang kerusakan tersebut maka dirinya menuruti untuk penggantian pipa tersebut dengan nilai penggantian pipa sambungan sebesar Rp 150.000-,(Seratus lima puluh ribu rupiah) hal tersebut diduga adanya akal-akalan dari oknum petugas lapangan pdam Tigaraksa yang nakal hingga tanggal 15/01/2021.tarif pdam Ayub masih mahal yaitu sebesar Rp 230.500-,(Dua ratus tiga puluh ribu lima ratus rupiah) dengan pemakaian air sebanyak 55 M3. Setelah ditelusuri adanya dugaan permainan tarif ternyata bukan hanya pada diri Ayub, seorang tetangga sebelah rumah Ayub pun mengalami hal yang sama setelah komplain ke pihak PDAM tarif tagihan tetangga Ayub tertanggal 05/01/2021 tarif tagihan air PDAM'nya kembali normal sebesar Rp 25.000-,(Dua puluh lima ribu rupiah) sebelumnya tanggal 05/09/2020.17:11 Wib,sebesar Rp 432.400-,(Empat ratus tiga puluh dua ribu empat ratus rupiah)dengan pemakaian air 94 M3 dan tanggal 10/11/2020.08:49 Wib tagihan air sebesar Rp 189.700,-(Seratus delapan puluh sembilan ribu tujuh ratus rupiah)dengan pemakaian air pdam 47 M3. Kuat dugaan adanya permainan tarif sehingga konsumen PDAM perumahan Taman Kirana Solear dirugikan hingga ratusan ribu rupiah perorangnya, dari penelusuran awak media Aktual News kuat dugaan bukan hanya Ayub yang di rugikan oleh pihak pdam Tigaraksa terkait adanya dugaan permainan tarif air pdam.hal tersebut harus di telusuri lebih jauh dan jangan sampai warga perumahan taman kirana yang memakai jasa PDAM dijadikan sapi perah. Pasalnya perumahan Taman Kirana Surya adalah perumahan bersubsidi bukan perumahan elite dan warganya pun tergolong berpenghasilan pas-pasan patut dipertanyakan dasar hitungan air pdam yang tersambung atau mengalir ke rumah konsumen dengan dasar hitungan apa dan bagaimana. [ Red/Akt-26/Har ]   Aktual News  

Tags :
Kategori :

Terkait