Menurut Kepala Puskesmas Gembong yang masuk Zona merah di wilayah kecamatan Balaraja adalah Gembong dan Villa

Kamis 15-10-2020,20:33 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Balaraja, Aktual News -Dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Tangerang yang ke 388, Puskesmas Gembong mengadakan Rapid Test massal yang di lokasikan di desa Sukamurni Balaraja tepat nya di kantor desa Sukamurni pada kamis pagi (15/10/2020), dan ada sekitar 70 orang yang mengikuti rapid test. Kepala Puskesmas Gembong dr.Hj.Tuti ketika di wawancara kepada Media mengatakan " Di wilayah Puskesmas Gembong ada 6 orang yang positif Covid, diantaranya yang diisolasi di Rumah singgah Hotel Yasmin 3 orang dan diisolasi mandiri di rumahnya ada 3 orang, itu pun belum termasuk yang diisolasi oleh kita, dan itu semua dalam pantauan kami tapi yang paling zona merah di daerah Villa Balaraja desa Saga, dan gembong untuk wilayah kecamatan Balaraja. Masih menurut dr.Hj Tuti " untuk hasil rapid test di Sukamurni ada 2 orang yang reaktif dan langsung dilakukan test Swab dan untuk sementara kita masih menunggu hasil test Swab dari 2 orang itu " pungkas nya. Sementara itu Kepala desa Sukamurni Abdul Syukur SE membenarkan kalau warganya ada yang reaktif dan sekarang masih nunggu hasil test Swab nya, menurut Kades Sukamurni dirinya merasa heran kenapa banyak staf yang tidak masuk kerja dengan banyak alasan " Mungkin karna sebelum nya saya kasih tahu bahwa hari ini akan ada rapid test jadi pada ketakutan " kata kades di selingi tawa.[Red/Akt - 15]   Mulyadi Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait