Patut Dipertanyakan Sikap DPMPD Kabupaten Tanggerang Yang Mendua Terkait Permasalahan Desa Jeungjing

Senin 10-08-2020,22:26 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Jeungjing, Aktual News-Pihak DPMPD (dinas pemberdayaan masyarakat dan pemerintah desa) kabupaten Tangerang diduga tutup mata terkait permasalahan desa Jeungjing. Dari penelusuran kami di kp Canggri rt 04/04 desa Jeungjing, kami menemukan material yang tidak digunakan sebagai mana yang telah di anggarkan melalui Dana Desa(DD) tahun anggaran 2019, dari wawancara kami dengan salah satu warga kp Canggri kami mendapatkan fakta yang mengejutkan bahwa material tersebut sudah lama ada atau sudah ada sekitar lima(5)bulanan. Masih menurut warga sekitar dari informasi yang ada material batu belah tersebut diperuntukkan membangun turap namun sampai bahan material seperti abu batu habis tidak karuan dan batu belah pun tertimbun rerumputan liar artinya bahan material tersebut hanya sebagai pemantas atau bukti disaat ada pemeriksaan padahal pembangunan turap tersebut tidak pernah di kerjakan. Kami pun menyambangi kantor dinas pemberdayaan masyarakat dan pemerintah desa kabupaten Tangerang ingin mempertanyakan sejauh mana pengawasan atau monitoring dan evaluasi ( Monev ) terhadap desa Jeungjing yang hingga kini laporan pertanggung jawaban ( LPJ ) tahun anggaran 2019 yang belum juga diserahkan. Patut dipertanyakan sikap DPMPD kabupaten tangerang menyikapi permasalahan ini, dan diduga pihak DPMPD mendua dalam menangani masalah yang terjadi di desa jeungjing pasalnya disaat pihak desa Jeungjing dalam hal ini Maryono Capri sebagai kades Jeungjing membuat klarifikasi diruangan bangdes yang dihadiri oleh beberapa pejabat dari dinas pemberdayaan masyarakat dan pemerintah desa kabupaten Tangerang, pihak bangdes begitu tegas dan terbuka dihadapan kami para awak media yang tergabung dalam menyikapi permasalahan desa Jeungjing namun setelah kami telusuri lebih jauh permasalahan desa Jeungjing bukan hanya pada LPJ tahun anggaran 2019 yang belum diserahkan ke pihak DPMPD kabupaten Tangerang. Kuat dugaan pihak DPMPD kabupaten Tangerang tahu permasalahan yang terjadi di desa Jeungjing, kuat dugaan selama ini pihak DPMPD kabupaten Tangerang dan kades Jeungjing ada main mata, bahkan tidak menutup kemungkinan hal ini juga terjadi dengan desa lainnya walau tidak semua kades berperilaku sama. Permasalahan desa Jeungjing sudah kronis namun pihak terkait seakan acuh dan terkesan melempar tanggung jawab.[Red-Akt-26]   Aktual News  

Tags :
Kategori :

Terkait