Di masa Pandemi, SOS Childrens Village Tetap Fokus Bantu Generasi Penerus di Komunitas Tegallangkap

Kamis 21-05-2020,19:00 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Bogor, Aktual News-Lembaga FSP Bogor 'SOS Childrens Villages' di masa pandemi Covid-19 ini tetap fokus membantu generasi penerus bangsa terutama anak-anak di komunitas, seperti komunitas Tegallangkap Desa Gunung Malang, Cikareo Desa Gunung Mulya, Cibalay Desa Tapos 1 Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor, pada Kamis, (21/05/2020). Martin yang kerap disapa Kang Martin adalah Co-Worker yang bertanggung jawab diwilayah kecamatan Tenjolaya mengungkapkan," bahwa SOS Childrens Villages berhasil bermitra dengan relawan siaga Covid-19, yang telah memberikan beasiswa anak bagi keluarga terdampak Covid-19, besaran beasiswa yang yang diberikan sesuai tingkatan bagi SD Rp. 200ribu /bulan, SMP Rp. 300ribu/bulan, SMA Rp. 400ribu/bulan, Kuliah Rp. 600ribu/bulan yang akan diberikan selama 3 bulan kedepan", ungkapnya kepada awak media. "Alhamdulilah sudah terealisasi tahap pertama, tinggal menunggu tahap II & III", tambahnya. Kang Martin selain sebagai Tim dari Lembaga 'SOS Childrens Villages' juga sebagai fasilitator Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dibawah naungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor. " Dua profesi saya dikolaborasikan untuk kepentingan masyarakat khususnya kecamatan Tenjolaya dan umumnya masyarakat Kabupaten Bogor", tutupnya. Sementara itu orang tua murid yang mendapatkan beasiswa, Ajam (60) yang berdomisili di Tegallangkap RT 003/003 Desa Gunung Malang Kecamatan Tenjolaya, mengungkapkan kegembiraannya akan dapatkan biaya beasiswa tersebut. " Alhamdulillah terimakasih atas bantuan bea siswa bagi anak saya Karmila kelas Xl SMK Putra Pelita Tenjolaya", ungkapnya. [ Red/Akt-01 ]   Aktual News  

Tags :
Kategori :

Terkait