Beras Dikirim Hari ini, 1 Kartu Keluarga Menerima 30 Kg, 5 Kecamatan Didahulukan

Kamis 30-04-2020,06:55 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Bogor, Aktual News - Bupati Bogor Ade Yasin berjanji pengiriman bantuan beras untuk masyarakat selama pandemi Virus Corona mulai didistribusikan hari Kamis (30/4). Lima kecamatan didahulukan pemkab. Lima kecamatan tersebut, yakni Leuwiliang, Parungpanjang, Tenjo, Rancabungur dan Tajurhalang dengan total penerima 90 ribu rumah tangga. Setiap rumah tangga akan mendapat 30 kilogram beras. “Bertahap. Hari Kamis dikirim lima kecamatan dulu. Ada 90 KK. Kabupaten Bogor ini luas, jadi mohon bersabar. Penerima bantuan juga mencapai 200 ribu. Jadi bertahap,” kata Ade Yasin, Rabu (29/4). Ade mengklaim, bantuan 30 kilogram beras untuk satu bulan ini, jika diuangkan setara dengan Rp316 ribu. Menurutnya, 30 kilogram beras ini untuk satu bulan. Sementara bantuan yang akan diberikan hingga tiga bulan ke depan. “Beras ini, khusus bantuan dari Kabupaten Bogor. Tidak ada bahan pokok lain. Hanya beras. Kalau diuangkan Rp316 ribu. Mudah-mudahan pengirimannya bisa lebih cepat,” tegas Ade. Sementara Kapolres Bogor, AKBP Roland Ronaldy menegaskan, pihaknya bekerja sama dengan Kodim 0621/Kabupaten Bogor, serta Lanud Atang Sendjaja (ATS) dalam pendistribusian beras. “Kitap siapkan 19 unit truk untuk pendistribusian. Truk standby di Gudang Bulog Dramaga. Jadi kami kawal pendistribusian dari gudang ini ke desa dan akan terus didampingi hingga ke rumah warga,” jelas Roland [Red-Akt-27] Andi Suprihadi Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait