Jangan Menunggu, Lakukan Yang Kamu Bisa, Untuk Cegah Perebakan Virus Corona

Selasa 24-03-2020,18:06 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Kendari, Aktual News- Komandan Kodim 1417/Kendari Kol Inf Drs Alamsyah M.Si, turun langsung mengadakan penyemprotan Disinfektan Markas Kodim 1417/Kendari untuk mencegah penyebaran virus Corona, Selasa (24/3/2020). Dandim mengaku, pihaknya melakukan penyemprotan di seluruh pangkalan dan asrama sebagai tindakan preventif dan sebagai salah satu langkah untuk memutuskan tali rantai penyebaran COVID - 19. Ia juga menyebutkan, penyemprotan disinfektan ini diharapkan untuk mencegah perebakan virus corona, Namun menurutnya hal ini bisa menjadi salah satu cara pencegahan selain menjalankan pola hidup sehat dan bersih, serta menjaga jarak atau social distancing ketika berada di tempat umum. " Virus corona dapat bertahan hingga sembilan jam di berbagai jenis permukaan yang terbuat dari kayu, besi atau kain. Jangan menunggu, lakukan yang bisa kamu perbuat, lakukan penyemprotan disinfektan dapat mematikan virus yang menempel," ujarnya. Tadi yang kita lakukan takaran bahan disinfektan campuran setiap satu liter air itu bisa dicampur dengan 10 sampai 15 mili liter bahan disinfektan. " Hal yang sama kami Instruksikan ke seluruh jajaran Koramil, dengan mengadakan penyemprotan disinfektan," kata Dandim. Dandim menambahkan " untuk wilayah yang sudah ada yang positif Covid-19 maka wajib dilakukan disinfeksi karena untuk mencegah penyebaran lebih luas. Sementara bagi wilayah yang belum terdapat suspek juga disarankan dilakukan penyemprotan disinfeksi, " pungkasnya. [ Red/Akt-01 ]     Edi Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait