Peduli Sesama, DPC IWAPI Pacitan Saluran Bantuan ke Beberapa Tempat

Sabtu 01-02-2020,18:22 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Pacitan, Aktual News-Dewan Pengurus Cabang (DPC) Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, menyalurkan bantuan berupa paket telur ayam sebanyak 5.000 butir dan paket lainnya ke beberapa tempat. Ketua DPC IWAPI Kabupaten Pacitan, Fatimah Soeharno, SE., mengatakan, sasaran penyaluran bantuan tersebut diantaranya, ke panti jompo, SLB, lembaga anak yatim yang berada di wilayah kecamatan kota, yang kemudian dilanjutkan ke rumah salah satu warga terdampak bencana tanah longsor di Kecamatan Tulakan. Untuk diketahui, penyaluran bantuan tersebut dilakukan dalam waktu sehari yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai. Dan, aksi sosial tersebut merupakan salah satu pilot projet dari DPC IWAPI Pacitan di awal tahun 2020. "Ini, sebagai pilot projet tahun 2020, di Bulan Januari. Kita hanya menyalurkan saja, bantuan telur ayam ini harus sampai kepada warga yang membutuhkan," ujarnya, di sela-sela menyalurkan bantuan, Sabtu (01/02/2020). Perempuan yang akrab disapa Bu Harno ini menerangkan, telur yang telah disalurkan tersebut merupakan bantuan dari DPP IWAPI Jatim dengan jumlah sekitar 5000 butir. Selain itu, IWAPI Pacitan juga menyalurkan bantuan berupa beras sebanyak 200 kilogram, minyak goreng 100 liter dan baju pantas pakai sejumlah 10 dus. "Kami berharap, dengan adanya IWAPI di Pacitan ini, ke depan manfaatnya benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat banyak dan lebih nyata," imbuhnya. Atas bantuan tersebut, ucapan terimakasih kepada DPC IWAPI Pacitan disampaikan oleh sejumlah penerima, salah satunya Toha Hasan Anwar, putra dari pengasuh Lembaga Peduli Yatim Piatu (LPYP) Darussalam, Kelurahan Sidoharjo, Pacitan. Menurutnya, apa yang telah dilakukan wanita pengusaha tersebut sangat positif dan bermanfaat. "Atas bantuannya ini, kami sangat berterimakasih. Dan tentunya, bantuan ini sangat bermanfaat untuk anak-anak di sini. Sukses selalu untuk IWAPI Pacitan," ujarnya. Sementara itu, Tuimun, salah satu warga di RT 02, RW 05, Dusun Pagerjo, Desa Ngile, Kecamatan Tulakan, yang terdampak bencana tanah longsor pada beberapa waktu lalu mengatakan hal serupa. "Alhamdulillah, ini sangat membantu, terimakasih atas bantuan dan silaturahminya. Semoga ke depan IWAPI Pacitan semakin jaya," ujarnya. [ Red/Akt-01 ]     Sigit Dedy Wijaya Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait