Bogor, Aktual News -Pasca bencana alam banjir bandang dan longsor yang terjadi di wilayah Kabupaten Bogor di kecamatan cigudeg, Sukajaya dan Jasinga, banyak menarik simpati di setiap kalangan yang Peduli akan korban yang terkena dampak bencana tersebut.
Hal ini seperti yang di lakukan oleh Pemerintahan Desa Mekarjaya, kecamatan Rumpin kabupaten Bogor, yang ikut andil membantu meringankan beban para korban bencana dengan mengirim bantuan logistik berupa pakaian layak pakai, nasi bungkus, beras, mie instan, obat-obatan, air mineral dan lain lainnya, Rabu 08/1/20.
Bantuan logistik yang langsung di serahkan di
Kp Parigi Rt 01/09 Desa Harkat Jaya, kecamatan Sukajaya kabupaten Bogor, dan di terima langsung oleh ketua Forum Komunikasi Studi Mahasiswa ke Kekaryaan (FOKUSMAKER) Muhamad Asep Solihin.
Kepala Desa Mekarjaya Cecep Ropiudin beserta jajarannya terjun langsung untuk memberikan bantuan logistik, di bantu oleh fokusmaker dan relawan lainnya yang selanjutnya di berikan kepada para korban bencana.
Serahkan Bantuan Logistik, Pemdes Mekarjaya Kecamatan Rumpin Ringankan Beban Korban Bencana Banjir di Cigudeg
Kamis 09-01-2020,12:53 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :