Diduga Remehkan Wartawan, Kepala SMP Negeri lV Tigaraksa Menolak untuk Dikonfirmasi

Rabu 08-01-2020,20:52 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Tigaraksa, Aktual News -Kepala SMP Negeri lV Tigaraksa ketika diminta waktu nya untuk Konfrmasi oleh Awak Media terkait pembangunan kios kantin pada rabu siang (08/01/2020) menunjukan sikap tidak kooperatif terhadap media dan mengurung diri di ruang kerjanya. Padahal jelas kedatangan Awak Media hanya butuh informasi tentang pembangunan beberapa kios pedagang dan penataan halaman yang mulai dikerjakan pada awal tahun ini, menurut salah seorang stafnya Kepala sekolah menolak untuk ditemui dengan alasan sibuk. Bukan cuma pembangunan kios yang menarik untuk dikonfirmasikan, tapi beberapa orang guru yang kedapatan membawa serta anak nya ke sekolah juga perlu dipertanyakan, sebab jelas ke hadiran guru di sekolah hanya untuk mengajar bukan untuk mengasuh anaknya. Merasa diremehkan oleh Kepala Sekolah yang tak mau ditemuinya, media mencoba mengkonfirmasi beberapa guru di sekolah tersebut, awak mendapat keterangan bahwa pembangunan itu adalah swadaya dari Sekolah dan ketika ditanya tentang anggarannya guru itu bilang memakai dana BOS dan Koperasi sekolah. Kalau memang anggaran BOS yang dipakai jelas pihak sekolah harus mengadakan rapat terlebih dahulu antara team BOS, Kepala Sekolah juga Komite, dan hasil kesepakatan dari rapat itu harus dituangkan dalam bentuk berita acara dan ditanda tangani oleh semua yang hadir. Itulah makanya kenapa media perlu konfirmasi ke Kepala Sekolah, sebab media butuh informasi yang jelas tentang pembangunan kios para pedagang di sekolah itu, bukan sebaliknya kehadiran Awak Media cuma di lecehkan oleh Kepala Sekolah tersebut.[ Red/Akt-15]. Mulyadi Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait