Bogor, Aktual News-Hampir setiap malam terutama pada malam minggu di setiap jalan seputar Bogor, tampak terlihat sekumpulan santri berdiri di sudut-sudut jalan yang yang strategis untuk mencegat dan menunggu tumpangan baik mobil bak ataupun truk yang menurut mereka bisa membawanya ke arah pergi dan pulang. Menurutnya itu sudah hal biasa namun disisi lain sangat menggangu pengemudi mobil . Saat ditemui, Minggu (10/11/2019).Pada Pukul 01.30 malam seorang santri ia menuturkan " Bagi saya biasa pak , malah saya sengaja berhenti di tengah jalan biar mobil berhenti dan membawa semua teman - teman" tuturnya. Dan pada saat ditemui, Rudi pengemudi truk juga mengungkapkan " sebenarnya bukan saya tidak mau tapi saya khawatir kalo terjadi apa - apa jatuh atau apa, tapi terkadang mereka nekat juga berhenti ditengah jalan dengan sengaja, jadi mau gak mau saya berhenti," ungkapnya. Hal seperti ini sudah hampir 3 bulan, kerap sekali di jalan memberhentikan mobil jenis bak atau mobil truk hingga terkadang sampai pagi. Harapan dari pengemudi mobil tersebut hal ini bisa teratasi atau ada solusi, karena terkadang mobil yang terbiasa melintasi dan bertemu dengan para santri tersebut akhirnya melaju dengan kecepatan tinggi, dan dikuatirkan ada yang bener - bener nekat secara mendadak mencegatnya. [ Red/Akt-07 ] Kuswanto Aktual News
Kenekatan Para Santri Cegat Mobil Saat Melintas Sebagai Tumpangan di Bogor
Minggu 10-11-2019,19:14 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :