Moh. Ilham Setyawan : Napi yang Telah Meninggal Dunia Murni Karna Sakit, Jika Meninggalnya Tidak Wajar Pihak K

Rabu 06-11-2019,18:36 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Gunungsitoli, Aktual News- Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Kota Gunungsitoli, Moh. Ilham Setyawan, SH, MH membenarkan bahwa salah seorang napi-nya telah meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Gunungsitoli pada hari senin, (04/11) atas nama Otorius Lase, asal Kecamatan Bawalato, Kabupaten Nias akibat sesak nafas, hal ini dia sampaikan diruang kerjanya saat melakukan temu Pers dengan sejumlah Pewarta Warga. Kalapas menerangkan bahwa warga binaanya yang telah meninggal dunia itu sebelumnya telah diberikan pertolongan pertama melalui Klinik Lapas Kelas II B Kota Gunungsitoli dan terakhir dirujuk ke RSUD Gunungsitoli dan tim dari rumah sakit umum juga langsung menangani, namun mungkin sudah kehendak Tuhan almarhum menghembuskan nafas terakhirnya disana. Kalapas juga menegaskan bahwa dari pihak keluarga almarhum tidak ada sesuatu keberatan, bahkan pada saat penyerahan jenazah almarhum Pj Kepala Desa telah mengetahuinya. Kemudian, ada beberapa informasi tersebar yang mengklaim bahwa pihak kami tidak lapor polisi terkait kematian almarhum, disini kita harus bisa membedakan, bahwa kematian almarhum murni karna sakit ini dapat kita buktikan sesuai surat yang dikeluarkan oleh dokter kepada pihak kami, jadi, jika warga binaan pemasyarakat kami tadinya meninggal karna tidak wajar, contoh: gantung diri, berkelahi dan sebagainya maka kami wajib lapor polisi untuk kebutuhan penyelidikan, kami punya SOP dan semua sudah kami laksanakan sesuai mekanisme, pintanya dengan nada tegas. Terpisah, Ketua Komando Inti Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kota Gunungsitoli, Open Herman Gea, SE, menilai pernyataan dan tindakan Kalapas Kelas II B Kota Gunungsitoli sudah benar. "Saya secara langsung telah konfirmasi dengan Kalapas dan saya juga telah meninjau langsung dilapangan, dan tindakan yang diambil oleh Kalapas itu sendiri sudah benar, sesuai SOP dan mekanisme. Saya berharap tidak ada yang perlu ditambah-tambahkan atas insiden tersebut karna kematian almarhum murni karna sakit sesak, jadi, pihak lapas bukan tidak lapor polisi" demikian tandasnya. [ Red/AZB/Akt-02 ]       Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait