Aceh Tenggara, AktualNews - Humas UGL Aceh – Sebagai lanjutan dari seminar sebelumnya, mahasiswa Universitas Gunung Leuser (UGL) Aceh menunjukkan aksi nyata dalam pelestarian lingkungan pada Sabtu (28/12/2024). Kegiatan ini berupa penanaman ratusan pohon di Wilayah Resort Lawe Gurah, Restorasi Aunan Sepakat, Kecamatan Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari peringatan 20 tahun Tsunami Aceh.
Ketua Panitia Pelaksana penanaman pohon Muhammad Rizky sekaligus Ketua MAPALA-UGL, mengungkapkan bahwa penanaman pohon ini melibatkan 40 peserta dari berbagai elemen, seperti Mahasiswa UGL, MAPALA-UGL, UKMI Al-Fath, BEM Pertanian, dan BEM Teknik.
"Sebanyak 100 pohon kita tanam, terdiri dari tanaman durian, jengkol, dan meranti, dengan luas lahan 1 hektare. Kegiatan ini juga didampingi oleh tim Restorasi FKL, LPKEL, dan Kepala Resort Lawe Gurah selama proses penanaman berlangsung," ujar Rizky.
Lebih lanjut, Rizky menjelaskan tujuan dari penanaman pohon ini, yaitu:
1. Pengurangan risiko banjir dan longsor.
2. Peningkatan kesadaran lingkungan dan pendidikan kepada masyarakat.
3. Pemulihan ekosistem dan konservasi alam untuk generasi mendatang.
BACA JUGA:UGL Aceh Gelar Seminar Edukasi dan Penanaman Pohon Peringati Hari Tsunami Aceh Tahun 2024
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuser (BBTNGL), Forum Konservasi Leuser (FKL), dan Wildlife Conservation Society (WCS) atas peran mereka sebagai fasilitator dalam kegiatan ini.
Rizky juga menambahkan harapanya untuk generasi muda kedepanya dapat lebih menjaga dan peduli terhadap lingkungan, contoh ya saja seperti menjaga sampah serta membuang pada tempatnya, dan bisa menanam pohon di perkarangan rumah yang bisa di manfaatkan dari pohon itu sendiri, karna semua di mulai dari diri sendiri. Kalau bukan kita siapa, kalau bukan sekarang kapan lagi. Hidup generasi muda untuk Indonesia emas 2045 berjaya.. Lestari
Khairuddin sebagai ketua UKMI AL-Fath juga mengungkapkan, peringatan 20 tahun tsunami Aceh mengajarkan kita pentingnya mengenang, belajar, dan berkontribusi untuk masa depan. Sebagai Ketua UKMI Al-Fath UGL, saya merasa bangga atas inisiatif penanaman ratusan pohon ini. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata kepedulian kita terhadap lingkungan dan keberlanjutan kehidupan. Harapan kami, aksi kecil ini dapat memberikan dampak besar bagi generasi mendatang, sekaligus menjadi pengingat bahwa bencana bisa dicegah dengan menjaga alam dan meningkatkan kesadaran bersama. Mari kita terus bersatu dalam aksi nyata untuk membangun masa depan Aceh Tenggara yang lebih baik.
Rektor UGL Aceh, bapak Dr. Indra Utama, M.Pd, dalam wawancara terpisah, memberikan apresiasi terhadap inisiatif yang dilakukan para mahasiswa, khususnya MAPALA-UGL.
“Saya sangat mendukung wujud nyata para mahasiswa dalam pelestarian lingkungan. Penanaman ratusan pohon ini merupakan upaya aktif untuk merawat bumi, khususnya menghijaukan wilayah sekitar Resort Lawe Gurah, SPTN IV Badar, BPTN II Kutacane, dan BBTNGL,” tutur Dr. Indra.
Kegiatan ini menjadi langkah konkret mahasiswa UGL Aceh dalam menjaga kelestarian alam sekaligus mengenang tragedi Tsunami Aceh yang telah berlalu selama dua dekade.***