Inggris Bekerjasama Dengan Indonesia Untuk Meningkatkan Pembangunan, Perempuan dan Kesetaraan

Rabu 18-09-2024,19:55 WIB
Reporter : Yuliana
Editor : Rosis Aditya

Jakarta, AktualNews - Kedatangan Anneliese Dodds ke Indonesia untuk memperkuat kemitraan dalam mengatasi krisis iklim, mewujudkan pertumbuhan Penghijauan sekaligus memberdayakan perempuan dan anak perempuan sebagai bagian dari peringatan 75 tahun hubungan diplomatik Inggris bersama Indonesia.

Menteri Inggris untuk pembangunan, perempuan, dan kesetaraan Anneliese Dodds mengunjungi Indonesia pada 16 sampai 19/09/2024 untuk menekankan komitmen Inggris dalam bekerja sama dengan Indonesia guna mencapai tujuan pembangunan bersama.

Dodds bertemu dengan Wakil Menteri Luar Negeri Pahala Mansury, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar hari ini, dan beliau akan bertemu dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia besok untuk membahas kemitraan bilateral dalam mengatasi krisis iklim, kehutanan, transisi energi, dan agenda pembangunan internasional yang lebih luas.

Selasa pagi, Menteri Dodds menandatangani Nota Kesepahaman antara Inggris dan Bappenas terkait kerja sama pembangunan. Beliau juga akan melakukan kunjungan lapangan ke Makassar, Sulawesi Selatan untuk berinteraksi dengan kepada Pemerintah daerah dan menunjukkan dukungan Inggris dalam meningkatkan pembiayaan inovatif bagi iklim dan pembangunan, melalui Ecological Fiscal Transfers (EFT) di tingkat masyarakat Desa.

Kunjungan tersebut dilakukan seiring dengan Menteri Luar Negeri Inggris David Lammy menyampaikan pidato penting tentang iklim dan alam di Kew Gardens, Inggris.

"Saya senang berada di Indonesia untuk kunjungan pertama saya ke Asia sebagai Menteri Pembangunan Internasional, Indonesia memiliki perekonomian yang berkembang pesat dan memainkan peran penting dalam mengatasi tantangan global seperti krisis iklim. Program kemitraan kami dengan Indonesia terkait iklim, kehutanan, dan transisi energi semakin kuat, dansaya yakin kami dapat terus membangun kemitraan jangka panjang, kemitraan kami dengan Indonesia dan ASEAN merupakan bagian penting dari komitmen Inggris untuk mengatur kembali hubungan kami dengan Negara-negara Berkembang," ungkap Menteri Inggris untuk Pembangunan, Perempuan, dan Kesetaraa Anneliese Dodds.

BACA JUGA:Hj. Ellya Rosa Siregar Serahkan 383 Buku Bacaan TK, Paud dan RA

Pemerintah Inggris berkomitmen untuk menempatkan perempuan dan anak perempuan di jantung misi pembangunan kami. Saya ingin belajar lebih banyak lagi tentang apa yang dapat kami lakukan dengan Indonesia dalam pemberdayaan perempuan dan anak Perempuan serta melalui program Inggris bersama ASEAN di bidang pendidikan anak perempuan dan kepemimpinan perempuan dalam perdamaian dan keamanan regional. 

"Tahun ini, kita merayakan 75 tahun hubungan diplomatic dengan Indonesia, Inggris akan terus membangun kerja sama yang erat dengan Indonesia untuk meningkatan kemakmuran dan ketahanan bagi rakyat dan planet kita, serta perdamaian abadi bagi masa depan kita bersama,"tambah Anneliese Dodds.***

 

 

 

 

 

Tags :
Kategori :

Terkait