Surabaya, Aktual News-Agus Zainal (33), asal Jalan Arimbi 3, Surabaya terpaksa tinggal dibalik jeruji besi penjara Polsek Krembangan Polres Tanjung Perak Surabaya. Pasalnya, pria itu ditangkap anggota Opsnal Polsek Krembangan Surabaya, karena mencuri plastik berisi uang di salah satu rumah warga bernama Tarwiti (62), di Jalan Tambak Asri, Surabaya. Uang recehan berisi hasil penjualan bensin eceran itu dicuri pelaku ini, Rabu 21 Agustus 2019 lalu. Kapolsek Krembangan Kompol Esti Setija Oetami menjelaskan, awalnya pelaku dengan menggunakan sepeda motor melewati Jalan Tambak Asri, selanjutnya pelaku ini berhenti dengan maksud membeli bensin. Namun, korban saat itu tertidur di dekat kios tempat jualan bensin. Ketika itu pelaku melihat kotak plastik di bawah tempat yang ditiduri korban. “Tanpa basa-basi, selanjutnya kotak tersebut diambil oleh pelaku,” sebut Esti, Jum’at (6/9/2019). Setelah mendapatkan barang curian, pelaku ini mencoba kabur. Tapi apes, saat akan kabur, suami korban memergoki pelaku dan berteriak maling hingga mengundang reaksi warga sekitar dan mengejar pelaku. “Saat proses pengejaran, anggota kami melintas disekitar lokasi untuk kring serse. Sehingga saat itu juga, pelaku kami tangkap dan kami bawa ke kantor,” tambah Esti. Sementara itu, pelaku Agus Zainal mengaku nekat mencuri karena sudah lama menjadi pengangguran. Apalagi dia butuh uang untuk membayar hutang. [ Red/Akt-01 ] Redho Fitriyadi Aktual News
Maling Uang Recehan Diamankan Polsek Krembangan
Jumat 06-09-2019,15:24 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :