Pematangsiantar, AktualNews - Wali Kota Pematangsiantar Susanti Dewayani membagikan secara simbolis buku tabungan kepada siswa-siswi SD dan SMP. Pembagian buku tabungan tersebut dalam rangka Road to Hari Indonesia Menabung (HIM) Kota Pematangsiantar Tahun 2024, di Ruang Serbaguna Pemerintah Kota (Pemko), Senin (15/7/24).
Kegiatan tersebut kerja sama Pemko Pematangsiantar dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPKAD) Kota Pematangsiantar, dan Bank Sumut.
Susanti dalam arahannya mengatakan, sosialisasi dan edukasi keuangan kepada siswa SD dan SMP untuk membuka tabungan di lembaga jasa keuangan formal melalui simpanan pelajar merupakan salah satu program kerja TPAKD Kota Pematangsiantar.
Dikatakannya, kebiasaan menabung sejak dini melalui simpanan pelajar akan turut menanamkan kebiasaan perencanaan keuangan, pengelolaan keuangan, dan pengenalan sistem perbankan kepada pelajar melalui layanan rekening khusus pelajar.
Ia juga mengajak seluruh pelajar untuk menabung melalui berbagai produk keuangan. Kebiasaan menabung akan mengurangi budaya konsumtif, menjadi budaya produktif. “Menabung kita jadikan bagian untuk mempersiapkan masa depan, merencanakan masa depan, serta membuat masa depan kita lebih baik,” katanya.
Road to Hari Indonesia Menabung merupakan lanjutan dari Kampanye Nasional Gerakan Menabung yang sudah ada sejak 20 Agustus 1971, yang kala itu populer dengan sebutan Tabungan Pembangunan Nasional (Tabanas).
BACA JUGA:Ops Patuh Toba 2024 Dimulai, Polres Siantar Ingatkan Warga Disiplin Berlalu Lintas
Diharapkan dengan adanya kegiatan Road to Hari Indonesia Menabung, maka dapat menghidupkan generasi menabung sejak dini, supaya terus mendorong kegiatan inklusi keuangan di Indonesia.
Kepada OJK dan perbankan, Susanti meminta agar diberikan kemudahan dan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Serta melakukan sosialisasi tentang Gerakan Indonesia Menabung, termasuk produk tabungan yang ada.
Dalam kesempatan tersebut, dia memaparkan saat ini di Kota Pematangsiantar jumlah simpanan pelajar 101.226 rekening. Khusus di Bank Sumut 2.995 rekening, dengan total saldo Rp342.890.763. Susanti berpesan kepada pelajar yang menerima buku tabungan konsisten dalam menambah saldo.***