Karanganyar, AktualNews - Bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Karanganyar, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Kabupaten Karanganyar menggelar Pelantikan Direksi Baru RS. PKU Muhammadiyah yakni Dr.Aswin Wikantama Sp.An Fisqua.
Pelaksanaan pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Muhammadiyah Karanganyar, Kamis (14/12).
Dalam sambutannya diharapkan RS. PKU tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Ia juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua jajaran RS. PKU Muhammadiyah mudah-mudahan Allah SWT membalas dengan kebaikan yang sepadan.
BACA JUGA:TPPS Labuhanbatu Gelar Aksi 8, Reviu Kinerja Tahunan Tahun 2023
"Kami sudah menyiapkan kegiatan ini dengan semaksimal mungkin namun apabila ada kekurangan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya," tutur Muhamad Arif Nasrudin selaku Ketua Muhamadiyah Karanganyar
Sementara itu Dr.Aswin Wikantama Sp.An Fisqua yang dilantik sebagai Direktur RS. PKU Muhammadiyah Karanganyar yang baru, dalam sambutannya menjelaskan RS PKU Muhammadiyah didirikan sejak tahun 1989 oleh pendahulu kami dengan maksud dan tujuan dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi umat, masyarakat serta menjadikan amal ibadah kami dalam pengabdian di RS PKU Muhammadiyah.
BACA JUGA:16 Prioritas Usulan Dalam Musrembang Tahun 2025 Kelurahan Mulyaharja
Dikatakannya pula bukan maksud hati mengharapakan semuanya sakit namun kita sebagai insan hamba Allah SWT tidak akan lepas dan luput dari sakit maka dari itu kami bertekat akan memberikan pelayanan yang terbaik bagi para seluruh pasien,masyarakat pada umumnya.
"Kami ucapkan terimakasih atas kerjasama antar instansi, lembaga yang sudah terjalin selama ini semoga kedepan kita lebih solid, maju serta memberikan yang terbaik," terangnya.***