PKB Mendapat 40 Motor Roda Dua dari Pemkab Karanganyar Guna Memperlancar Oprasional Kerja 

Senin 06-03-2023,17:30 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Karanganyar, AktualNews - Penyuluh Keluarga Berencana ( PKB) Kabupaten Karanganyar mendapat 4O Kendaraan Roda dua dari Pemkab Karanganyar . Penyerahan sepeda motor ini untuk menunjang dan memperlancar kegiatan para PKB dalam melakukan sosialisasi maupun penyuluhan mengenai KB. Penyerahan diserahkan langsung Bupati Karanganyar Juliyatmono di halaman kantor Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPPAPPKB) Senin (6/3). Dalam sambutannya Bupati berharap motor operasional ini dapat digunakan dengan baik dalam menunjang tugas Penyuluh KB di Karanganyar. "Gunakan dan manfaat dengan baik.Semoga dapat menunjang kegiatan panjenengan semuanya," katanya. Dalam kesempatan itu Bupati juga berpesan agar para penyuluh KB aktif terjun ke masyarakat untuk menyosialisasikan program KB terutama di kalangan remaja dan generasi muda. Karena peran Penyuluh KB sangat penting dalam membangun Generasi Berencana dan menurunkan angka kematian ibu dan anak. "Saya titipkan generasi-generasi muda di Karanganyar agar memiliki pemahaman mengenai Keluarga Berencana. Sebab dengan terciptanya Sumber Daya Manusia yang unggul dan terencana itu sangat  baik," pesannya. [Red/Akt-51/Dawam]   AktualNews

Tags :
Kategori :

Terkait