Tangerang, AktualNews - Lembaga Bantuan Hukum Bintang Sembilan Nusantara menggelar kegiatan pelatihan paralegal angkatan ke – I dengan tema “Peran Paralegal Dalam Pendampingan Hukum Diluar Pengadilan”. Minggu (08/01/2023) malam Via Zoom Meeting. Pelatihan Paralegal ini dimaksudkan untuk memberikan tambahan ilmu pengetahuan kepada para peserta pelatihan paralegal agar lebih terlatih dan berkualitas. Dalam kegiatan pelatihan paralegal kali ini yang menjadi narasumber yakni Adv. Hendra Gunawan, S.H., CMed., CMLC., C.FLS selaku Advokat / Penasehat Hukum & Mediator Non Hakim. Hendra Gunawan, S.H., selaku narasumber menyampaikan, paralegal adalah setiap orang yang berasal dari komunitas, masyarakat, atau pemberi bantuan hukum yang telah mengikuti pelatihan Paralegal, tidak berprofesi sebagai advokat, dan tidak secara mandiri mendampingi penerima bantuan hukum di pengadilan. Selain itu, paralegal juga dituntut untuk memiliki kepercayaan diri serta mampu untuk mengadvokasi masyarakat – masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum berupa pembelaan dan dukungan terhadap masyarakat. Kegiatan Pelatihan Paralegal Angkatan Ke – I ini dibuka oleh Muhamad Indra Gunawan, S.H. selaku Sekretaris Jenderal Lembaga Bantuan Hukum Bintang Sembilan Nusantara. Dalam penyampaiannya Muhamad Indra Gunawan, S.H., menyampaikan kepada seluruh peserta yang hadir untuk dapat mengikuti kegiatan pelatihan ini dengan baik dan tentunya diharapkan akan ada dampak yang positif setelah mengikuti pelatihan ini. Sehingga selesainya kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi masyarakat luas. Kegiatan Pelatihan Paralegal Angkatan Ke – I ini diikuti oleh 46 peserta dari berbagai macam wilayah serta dari berbagai macam profesi mulai akademisi, praktis, aktifis, dll (Red/Akt - 43/Rillis/AS). AktualNews
LBH BSN Gelar Pelatihan Paralegal Angkatan Ke 1
Senin 09-01-2023,06:26 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :