Antisipasi Terjadinya Banjir Warga Bergotong Royong

Minggu 20-01-2019,06:36 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Tangerang, Aktual News- Untuk mengantisipasi terjadinya banjir pada musim hujan, Warga RT 03b/01 Kelurahan Bunder, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang mengadakan gotong royong melakukan normalisasi saluran air,dan jalan yang longsor, minggu, 20/1/2019. "Melihat jalan yang longsor dan saluran air yang kerap menimbulkan banjir karena tersendat sampah dan alang Alang, Kami bersama warga langsung membersihkan dan membetulkanya,agar aliran air lebih lancar tidak menggenangi jika curah hujan semakin tinggi," imbuh Supriyanto. "Kegiatan pembetulan jalan yang longsor ini ,Kami lakukan dengan cara swadaya  warga , warga dengan sukarela melakukanya, kalau bukan kita siapa lagi," Kata Dulloh salah satu warga yang ikut bergotong royong. Dalam kegiatan gotong royong ini hadir juga  staf  Kelurahan Bunder, M Idris mengatakan setiap musim hujan tiba warga lingkungan selalu kebanjiran,maka warga dengan berinisiatif melakukan kegiatan gotong royong. "Agar air lebih lancar dan tidak menggenangi pemukiman warga, " tutur Hendra salah satu warga . "Alhamdulillah, setelah selesai diadakannya gotong royong ini saluran air jadi lancar dan luas tidak merusak jalan, terimakasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi melakukan kegiatan gotong royong ini, mudah mudahan kekompakan ini terus terjalin dalam bentuk kegiatan kegiatan sosial lainnya," pungkas Ketua RT 03.[ Red/Akt-03]   Rusli Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait